Memang tidak bisa dipungkiri bahwa rumah yang mewah dan luas memiliki harga yang lebih tinggi. Namun hal itu tentu bukan patokan untuk sebuah hunian yang ideal. Pasalnya, setiap orang tentu memiliki kriteria tertentu mengenai rumah yang ideal. Bisa itu karena lokasinya, lingkunganya, bentuknya atau yang lain.
Mereka yang memiliki rumah di perumahan mewah di Bandung belum tentu adalah ideal bagi pemiliknya. Misalnya saja seorang wanita karir atau bujangan memiliki rumah mewah yang luas seperti di perumahan mewah di Bandung ataupun perumahan elite di Bandung, tentu itu mungkin kurang ideal.
Rumah mewah yang luas jika dihuni oleh sedikit orang akan menjadi kurang efektif. Menjaga rumah yang luas tetap bersih membutuhkan lebih banyak orang. Maka biaya bulanan untuk perawatan rumah tersebut akan lebih mahal. Jika jumlah penghuni masih sedikit, tidak ada salahnya kita memilih rumah yang sederhana saja. Seperti rumah minimalis di Bandung utara misalnya.
Memang tidak ada salahnya seorang bujangan memiliki rumah mewah, namun bukankah kita sebaiknya tidak hidup dalam pemborosan.
Ideal atau tidaknya suatu hunian tergantung kebutuhan setiap individu. Hal ini juga menyangkut lingkungan dari rumah tersebut. Misalnya saja rumah yang terlalu jauh dari tempat kerja seseorang dapat dikatakan kurang ideal. Atau rumah tersebut besar dan mewah namun untuk akses jalan dan tempat-tempat penting sangat jauh. Ini tentu bukan kriteria rumah ideal.
Dan masih banyak lagi yang lainya. Jadi sudah jelas sekarang bahwa harga bukanlah patokan ideal atau tidaknya sebuah hunian. Ketahui dengan pasti kebutuhan Anda dan sesuaikan rumah rumah kita dengan kebutuhan tersebut.
Leave A Comment