Anak-anak menyukai aktivitas di luar maupun di dalam rumah. Pada usia anak-anak mereka akan sangat aktif sekali. Rasa ingin tahu yang tinggi ini terkadang membuat mereka menyentuh barang-barang yang berbahaya di sekitar rumah anda, apalagi jika anda tinggal di rumah minimalis. Meskipun anda tidak selalu bisa mengewasi aktivitas buah hati, namun anda dapat mengantisipasi dengan meningkatkan keamanan dalam rumah anda. Berikut beberapa cara yang bisa anda lakukan.
- Stop Kontak dengan Penutup
Pada anak yang berusia lebih dari 5 tahun, orangtua mungkin bisa memberikan instruksi untuk tidak bermain-main dengan stop kontak. Tapi bagaimana dengan balita? Mereka bahkan belum bisa mengenali larangan. Maka dari itu, untuk keamanan, anda bisa memilih stop kontak dengan penutup. Hal ini untuk menghalangi jari si kecil masuk ke dalam lubang stop kontak. Selain itu, jangan lupa cabut segala macam kabel yang masih menyangkut di stop kontak.
- Jauhkan Kompor
Di dapur anak-anak bisa saja tertarik dengan berbagai benda di sekitarnya. Termasuk kompor. Hindari meletakkan kursi, meja, peti, atau jenis panjatan apa pun di dekat kompor. Hal ini untuk menghalaunya mendekati kompor. Jangan pernah meletakkan alat masak seperti panci dan penggorengan dengan tangkai pegangan menghadap ke luar. Hal ini memungkinkan si kecil menumpahkan isinya. Selain alasan keamanan, dapur yang ditata dengan rapi dapat juga memperindah tampilan rumah anda bukan? Baik itu rumah minimalis maupun perumahan cluster, tempat anda tinggal anda haruslah aman dan nyaman bagi buah hati anda.
- Setrika Panas
Selain kompor, terdapat peralatan rumah tangga lainnya yang berbahaya untuk disentuh, yakni setrika. Selalu pastikan si kecil tidak berada di dekat perabot yang satu ini. Simpan setrika anda pada tempatnya, dan pastikan itu aman dari jangkauan anak-anak.
Leave A Comment