Belajar adalah aktifitas yang sangat baik. Apalagi jika di rumah kita masih ada anak usia belajar, maka rumah kita harus bisa menjadi tempat belajar yang nyaman untuk mereka. Bahkan, pendidikan yang sebenarnya dari seorang anak adalah rumahnya sendiri. Dia akan menyerap kebiasaan dan ilmu dari lingkungan rumah.
Biasanya anak akan nyaman belajar di dalam kamarnya. Maka kita bisa menyediakan kamar yang dapat mendukung aktifitas belajarnya. Bisa itu dengan memberi meja belajar dan lampu belajar yang baik, atau kamar tersebut terdapat fasilitas pendukung belajar seperti internet.
Akan lebih bagus lagi, jika kita menyediakan ruang belajar khusus yang bisa digunakan oleh setiap anggota keluarga. Asalkan kita punya sedikit ruang kosong, kita bisa menggunakanya untuk ruang belajar. Desain ruangan tersebut dengan nuansa pembangkit semangat belajar, atau jika perlu berikan perpustakaan mini.
Ruang belajar tidak perlu terlalu luas. Asalkan cukup untuk dijadikan berkumpul untuk belajar, maka kita bisa menggunakan ruangan tersebut. Intinya adalah bagaimana kita mendesain ruangan tersebut agar nyaman untuk dijadikan tempat belajar.
Tempat belajar tidak selalu harus di dalam ruangan. Jika kita mempunyai area di luar rumah yang cukup nyaman, maka kita juga bisa membuat tempat belajar di luar ruangan.
Beberapa perumahan elite di Bandung dan perumahan mewah di Bandung memiliki area yang cukup luas untuk penghuninya. Sehingga memiliki ruang belajar adalah hal yang sangat mungkin. Jika kita tinggal di perumahan minimalis di Bandung utara, biasanya memiliki ruang terbatas. Maka kita bisa menggunakan suasana kamar atau ruang keluarga sebagai alternatif ruang belajar. Selamat belajar dan semoga kita semakin pintar.
Leave A Comment